PP GKPI BUKIT SION, BATAM




Shalom,
Pertama-tama kami mengucapkan Selamat Datang ke Blog kami yang sangat sederhana ini. Kami seluruh anggota Pemuda Pemudi Pos GKPI BUKIT SION Bida Ayu - Muka Kuning, Batam bersukur, karena kami masih dapat menggunakan media Blog ini sebagai sarana untuk publikasi setiap kegiatan-kegiatan kami. Blog ini kami tujukan khususnya untuk seluruh anggota Pemuda Pemudi Pos GKPI BUKIT SION, Batam dan umumnya untuk seluruh Pemuda Pemudi umat kristiani yang ada di seluruh dunia. Adapun content atau isi dari Blog kami ini adalah sebagian besar tentang kegiatan-kegiatan yang akan kami lakukan ke depan, dan juga kegiatan-kegiatan yang sudah kami lakukan sebelumnya. Disamping itu, Jadwal Pelayanan Ibadah Raya

Renungan Harian, Rabu 23 September 2009

|

IMAN BARTIMEUS

Lalu kata Yesus kepadanya: "Pergilah, imanmu telah menyelamatkan engkau!" Pada saat itu juga melihatlah ia, lalu ia mengikuti Yesus dalam perjalanan-Nya
( Markus 10 : 52 )

Di masa Perjanjian Baru, menjadi Bartimeus adalah posisi yagn sangat tidak menguntungkan. Buta, sebatang kara, dan hidup hanya sebagai pengemis. Bartimeus bahkan dianggap tidak berhak bersuara. Tapi, justru di tengah kekurangan itu, ada satu hal yang membuat nama Bartimeus tercatat di Alkitab, imannya. Apa saja yang membuat iman Bartimeus istimewa? Inilah beberapa di antaranya:

1. YESUS ANAK DAUD
Itulah yang dikatakan Bartimeus untuk memanggil Yesus. Sebagaimana diketahui, Daud adalah raja terbesar Israel sepanjang masa. Sebutan anak Daud sendiri mengacu pada Mesias, sang Pembebas yang akan membawa bangsa Israel kembali ke kejayaan nenek moyangnya. Meski belum pernah bertemu, tapi Bartimeus percaya bahwa Yesus yang sedang lewat di hadapannya adalah Dia yang diuprai itu. Inilah yang membuatnya tidak memanggil Yesus dengan sebutan guru atau rabi, karena baginya Ia adalah Sang Pembebas. Di zaman ketika kuasa Tuhan dinyatakan ini, masih banyak orang yang walau selalu berdoa dan berseru pada Tuhan tapi sebenarnya tidak yakin dengan Dia. Bahkan, ada juga yang selain doa di dalam nama Yesus tapi masih tetap berharap pada ilah-ilah lain. Tuhan hanya dianggap sebagai salah satu jalan, bukan satu-satunya jalan dan jawaban.

2. PERCAYA MESKI TIDAK MELIHAT
Si buta Bartimeus percaya meski tidak pernah melihat Yesus. Iman bukan percaya setelah melihat bukti tentang kuasa Yesus. Sebaliknya, iman adalah percaya pada Dia saja. Iman tidak ditentukan oleh siapa yang mendoakan kita, karena kuasa hanya datang dari pada-Nya. Iman sejati tjuga tidak menunggu situasi. Tidak perlu menunggu ada KKR untuk memohon doa kesembuhan. Tapi, sadari bahwa Tuhan dapat menjamah dengan kuasa-Nya kapan saja Ia berkenan. Iman Bartimeus bahkan teruji saat ia tetap tegar menghadapi orang-orang yang menyuruhnya diam. Apakah anda masih tetap punya pengharapan saat semua seakan menentang? Belajarlah dari iman Bartimeus ini! (Arie)

Iman muncul dari pengenalan dan pengertian yang benar akan Tuhan

Dikutip dari : Renungan Harian Spirit Edisi September 2009

0 comments: